Inilah Berbagai Jenis dan Daftar Harga Pipa HDPE!

Inilah Berbagai Jenis dan Daftar Harga Pipa HDPE! Apakah Anda saat ini tengah membangun sebuah rumah impian? Jika iya, tentunya Anda pun pasti akan memperhatikan berbagai material yang akan digunakan pada rumah tersebut bahkan material sekecil apapun. Salah satunya adalah pipa saluran air. Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa saat ini ada berbagai jenis pipa yang bisa digunakan sebagai tempat saluran air.

Namun tentunya terdapat salah satu jenis pipa yang memiliki keunggulan yang sangat banyak sehingga direkomendasikan untuk Anda gunakan. Ya, pipa tersebut merupakan pipa HDPE (High Density Poly Ethylene). Pipa yang satu ini sangat direkomendasikan untuk Anda gunakan karena sudah memenuhi standar food grade sehingga kualitas yang dimilikinya sangat terpercaya.

Selain memiliki kualitas yang bagus, untuk bisa menggunakan pipa HDPE ini pun Anda tidak perlu mengeluarkan budget yang cukup banyak. Untuk lebih jelasnya, dalam ulasan kali ini kita akan mengenal berbagai jenis dan daftar harga pipa HDPE. Simak penjelasannya ya!

Berbagai Jenis Pipa HDPE

Sesuai dengan namanya, pipa HDPE ini terbuat dari material high density poly ethylene yang terbuat dari bahan dasar berupa minyak bumi. Sehingga tidak heran jika memiliki keamanan yang cukup tinggi dan kualitas terbaik. Tidak hanya itu saja, material pembuatan pipa HDPE ini pun sangat ramah lingkungan. Pasalnya plastik yang digunakan merupakan jenis plastik thermo yang dapat didaur ulang.

Pipa HDPE ini pun sering disebut dengan pipa PE/ PE-100. Biasanya penyebutan itu sangat populer di kalangan orang-orang yang berada di dunia konstruksi pembangunan. Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki oleh pipa HDPE dibandingkan dengan jenis pipa lainnya, tidak heran jika pipa ini termasuk ke dalam pipa sempurna. Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk membeli pipa HDPE ini alangkah lebih baik Anda mengenal berbagai jenis dan harga pipa HDPE. Pada umumnya, jenis dari pipa ini akan disesuakan dengan kebutuhan para penggunanya.

Pipa HDPE untuk Kebutuhan Tekanan

Apabila Anda membutuhkan sebuah pipa untuk kebutuhan tekanan, maka bisa memilih jenis pipa HDPE Pressure Nominal atau PN. Adapun untuk keamanannya tidak perlu diragukan lagi karena sudah berstandar nasional Indonesia (SNI). Pipa HDPE Pressure Nominal ini pun terbagi lagi menjadi beberapa jenis di antaranya yaitu pipa PN-8, pipa PN-6,3, pipa PN-10, dan pipa PN-12,5 dan pipa PN-16. Jenis-jenis pipa PN ini disesuaikan dengan tekanan yang dibutuhkan.

Seperti misalnya pipa PN-8 digunakan untuk kebutuhan tekanan yang cukup besar. Pipa PN-6,3 bisa digunakan untuk kebutuhan tekanan yang rendah. Sementara jika kebutuhan tekanan yang normal, Anda bisa menggunakan pipa PN-10. Namun, apabila Anda membutuhkan pipa yang memiliki tekanan cukup tinggi atau paling besar bisa menggunakan pipa PN-12,5 atau pipa PN-16. Tentunya setiap jenis dari pipa tersebut memiliki harga pipa HDPE yang berbeda-beda.

Pipa HDPE yang Dilihat dari Segi Kemasan

Jika dilihat dari segi kemasan, pipa HDPE terbagi menjadi pipa batang dan juga pipa berbentuk roll. Pipa HDPE yang memiliki kemasan batang mempunyai ukuran sepanjang 6 meter, sementara untuk diameternya yaitu sekitar 1-30 inci. Untuk pemasangannya bisa dilakukan dengan menyambungnya dengan cara dipanaskan kemudian diberikan tekanan (butt fusion) atau bisa juga dengan welding machine (mesin pengelasan)

Untuk pipa HDPE yang berbentuk roll ini mempunyai panjang maksimal kurang lebih 50 meter dengan ukuran diameter yang cukup kecil yaitu sekitar 4 inci. Hal ini pun sangat berpengaruh terhadap harga pipa HDPE ini. Adapun pemasangannya dapat dilakukan seperti halnya pipa batang yaitu melalui welding machine atau bisa juga dengan mesin pemanas.

Pipa HDPE yang Disesuaikan dengan Pemakaian

Jenis pipa HDPE lainnya yaitu disesuaikan dengan pemakaian dari para pengguna. Setidaknya terdapat 3 tujuan dari jenis pipa HDPE yang satu ini yaitu untuk pembangunan saluran pipa air bersih, pelindung kabel, dan sebagai saluran gas. Masing-masing dari tujuan tersebut pun memiliki ciri pipa HDPE yang berbeda-beda.

Apabila Anda membutuhkan saluran pipa HDPE untuk pembangunan air bersih bisa menggunakan jenis pipa HDPE yang berwarna hitam dengan diameter kurang lebih 1-24 inci. Sementara itu, jika pemakaiannya digunakan untuk melindungi kabel bisa menggunakan pipa jenis roll yang memiliki panjang harus lebih dari 50 meter dengan material yang kuat, tebal dan fleksibel. Namun, jika pipa HDPE yang akan Anda pakai ini digunakan untuk saluran gas maka pilihlah pipa yang terbuat dari bahan dasar polyethylene berwarna kuning. Harga pipa HDPE ini pun pastinya akan disesuaikan dengan pemakaian yang dibutuhkan oleh para pengguna.

Lalu kira-kira bagaimana ya cara menyambungkan pipa HDPE ini? Apakah hampir sama dengan pipa pada umumnya? Nah, perlu diketahui bahwa secara umum proses penyambungan pipa HDPE ini dilakukan dengan memanfaatkan dari karakter material yang digunakan yaitu thermo plastic. Artinya, bisa meleleh pada saat dipanaskan kemudian akan kering dengan sendirinya ketika sudah berada di suhu dingin atau normal. Cara ini disebut dengan teknik pemanasan.

Tetapi selain metode pemanasan, terdapat pula cara-cara lain untuk bisa menyambungkan pipa HDPE ini di antaranya yaitu electro fusion, butt fusion, dan mechanical joint. Berbagai metode ini bisa dijadikan sebagai opsi penyambungan yang cukup beragam bagi para pengguna. Jadi, Anda bisa memilih metode apa saja untuk digunakan dalam menyambungkan pipa HDPE ini, Oleh karena itu, selain memahami berbagai jenis, para pengguna pun harus memahami bagamaina cara menyambungkan pipa tersebut.

Harga Pipa HDPE

Setelah kita mengetahui berbagai jenis pipa HDPE yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan Anda sebagai pengguna, untuk harga pipa HDPE ini pun disesuaikan dengan ukuran dan material yang digunakan. Harga yang ditawarkan yaitu mulai dari Rp. 80.000 per pipa sampai dengan Rp. 5.000.000. Nah, salah satu penyuplai pipa HDPE terbaik saat ini yaitu perusahaan CV. Karya Pelita yang lokasinya berada di Jawa Timur tepatnya Sidoarjo.

Untuk harga pipa HDPE di perusahaan ini pun terbilang cukup terjangkau karena memang merupakan supplier pertama yang memproduksi barang tersebut secara langsung sehingga akan saling menguntungkan satu sama lain antara pihak perusahaan dengan Anda sebagai klien yang akan melakukan kerja sama. Selain itu, berbagai tenaga dari para karyawannya pun sudah tidak perlu diragukan lagi. Ditambah dengan banyaknya produk yang ditawarkan menjadi salah satu keunggulan dari perusahaan perpipaan yang satu ini.

Maka dari itu, tunggu apalagi, yuk segera beli produknya sekarang juga. Untuk proses ordernya, Anda bisa langsung menghubungi kontak yang telah tercantum pada website perusahaan CV. Karya Pelita. Semoga ulasan mengenai berbagai jenis dan harga pipa HDPE ini bisa menambah wawasan Anda terkait dengan perpipaan!

Inilah Berbagai Jenis dan Daftar Harga Pipa HDPE!

 

error: Content is protected !!